SMK Negeri 3 Pekanbaru melaksanakan pelantikan OSIS pada Senin, 8 November 2021 yang berpusat di Lapangan Upacara SMK Negeri 3 Pekanbaru.
Pelantikan dilakukan setelah mengikuti kegiatan upacara bendera untuk pertama kalinya ditahun 2021. Kegiatan pelantikan dihadiri oleh Kepala Sekolah, Wakil Kurikulum, Tenaga Pendidik dan Kependidikan, Pengurus OSIS periode 2020/2021, Pengurus OSIS periode 2021/2022 yang akan dilantik, serta siswa/i yang mengikuti kegiatan belajar pada hari senin berjumlah 50% dari keseluruhan siswa/i SMK Negeri 3 Pekanbaru.
Adapun rincian acara pelantikan osis yaitu :
1. Pembacaan SK Kepengurusan OSIS
2. Pelantikan pengurus osis yang baru dan pembacaan Ikrar untuk mengemban tugas yang baru.
3. Penyerahan bendera sebagai bukti pelantikan osis yang baru.
4. Pembacaan doa
5. Penutup
Dikarenakan pandemi Covid-19 yang belum juga usai hingga saat ini, pelaksanaan Pelantikan Kepengurusan OSIS dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Harapannya untuk pengurus OSIS 2021/2022 agar mampu menjadi contoh/teladan bagi peserta didik yang lain, mampu memanajemen waktu (sebagai siswa dan pengurus OSIS). Masa pandemi tidak menjadi penghalang untuk berkreativitas tetapi masa pandemi inilah tantangan untuk bisa aktif, kreatif, dan inovatif.
Komentar Terbaru